Sabtu, 09 Juni 2012
Cheick Tiote Menuju United?
Gelandang Newcastle United itu dibanderol dengan harga 20 juta Pounds.
Satu lain pemain berposisi sebagai gelandang dikaitkan dengan
Manchester United. Kali ini, pemain tersebut ialah Cheick Tiote asal
Newcastle United. Dilansir Mail on Sunday, setidaknya, harga seorang Tiote ada di kisaran 20juta Pounds sesuai dengan harga yang dipatok oleh The Magpies.
Nama gelandang asal Pantai Gading itu sendiri bukanlah yang paling
bersinar di Newcastle United musim lalu. Ia kalah dari nama-nama seperti
Yohan Cabaye, Demba Ba hingga Papis Cisse. Akan tetapi, fakta bahwa ia
diincar tim top Premier League seperti Manchester United serta Chelsea,
hal tersebut menunjukkan betapa pentingnya dia di persepakbolaan
Inggris.
Tiote sendiri didatangkan Newcastle United dari salah satu klub Liga
Belanda, FC Twente pada 26 Agustus 2010 dengan banderol sebesar 3.5 juta
Pounds. Sebenarnya, nilai tersebut termasuk murah untuk ukuran pemain
yang sukses membawa Twente merajai kompetisi Liga Belanda di musim
sebelumnya.
Beruntunglah Newcastle United yang sukses memboyong sang pemain kala
itu dengan harga hanya 3.5 juta Pounds. Dan jika Manchester United ingin
menambah kekuatan di lini tengah yang musim lalu cenderung kurang
greget, nama Cheick Tiote lah yang harus dipertimbangkan.\
Bagaimana Pendapatmu.??
Author: Ach. Anshori
Ach. Anshori is a founder and author of Uniteds19. I also a student, blogger, dreamer, planner, and United's loyal supporter from Indonesia. Read More →
Related Posts:
Manchester United
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar: