Manchester United

Sabtu, 02 Juni 2012

Sir Alex Ferguson, diCaci untuk diPuja

Alexander Chapman Ferguson, demikian nama lengkap pria tersukses yang pernah menangani Manchester United. Pria berkebangsaan Skotlandia tak hanya sukses di dunia bola, namun juga merembet di kehidupan pribadinya. Kesuksesan serta prestasi Alex lantas diakui oleh kerajaan Inggris dengan memberinya gelar kebangsawanan nan prestisius untuk diletakkan di depan namanya. Ya, gelar ‘Sir’ telah menghiasi nama Alex Ferguson untuk menunjukkan kepada dunia kapabilitas yang ia miliki.

Pria kelahiran Govan, Glasgow, 31 Desember 1941 tersebut pada awalnya sempat diragukan kehebatannya oleh para pendukung Manchester United. Hal itu bisa dilihat ketika awal tiga tahun pertama Fergie menukangi United, tak ada satupun trofi yang mampir di lemari MU. Bahkan, fans United sendiri sempat muak terhadapnya ketika tim kesayangan yang bermarkas di Old Trafford hampa gelar. Para fans kemudian tak segan untuk memajang spanduk bertuliskan “3 years of excuses and it’s still crap… Ta ra Fergie.”

Begitulah bunyi kekesalan fans United yang menjadi ‘cambuk’ bagi Ferguson untuk meraih sukses di masa depan.

Dan terbukti, ‘ejekan’ tersebut tak menjadikan Fergie berkecil hati. Karena diyakini, filosofi orang sukses ialah pantang menyerah. Setelah sempat dicaci maki, pada akhir musim 1989-1990 atau menjelang tahun keempatnya, trofi pertama berhasil ia persembahkan yang berujung pada kesuksesan tiada tara. Dan hingga kini, hampir semua trofi pernah ia menangi, kecuali trofi Piala UEFA yang hanya dianggap ajang kedua kompetisi Eropa. Selayaknya pula, kita pantas angkat topi setinggi mungkin untuk pria yang selalu kita hormati walaupun di dalam hati. Karena tanpa Fergie, Manchester United tidak akan sebesar sekarang.

Bagaimana Pendapatmu.?
Do you Like this story..?

Get Free Email Updates Daily!

Follow us!

SHARE THIS POST   

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati

Author: Ach. Anshori
Ach. Anshori is a founder and author of Uniteds19. I also a student, blogger, dreamer, planner, and United's loyal supporter from Indonesia. Read More →

0 komentar: