Sabtu, 07 Juli 2012
Giliran Lucas Moura Dibidik Manchester United
Manchester United dikabarkan tengah mendekati salah satu gelandang asal negeri Samba, Lucas Moura. Bahkan, dalam sebuah berita yang dilansir Dailymail, perwakilan United telah diutus untuk bertemu dengan ayah Moura secara langsung pada tahun ini.
Gelandang asal Sao Paulo itu sebelumnya memang dikaitkan dengan beberapa klub ternama lainnya. Sebut saja Chelsea dan Real Madrid. Pihak The Blues bahkan pernah menawar Moura dengan banderol sebesar 32.4 juta Pounds. Akan tetapi, pihak Sao Paulo menolaknya dan menyatakan untuk melupakan sang gelandang hingga akhir Piala Dunia tahun 2014.
Namun, meski mengetahui tidak murah dan ‘instan’ untuk memboyong pemain yang masih berusia 19 tahun itu, Sir Alex tetap akan berusaha. Pelatih asal Skotlandia itu tampaknya memegang pendirian bahwa pemuda tersebut sangat layak dan cocok untuk bermain di United.
Nama Lucas Moura sendiri diyakini Sir Alex mampu untuk memperkuat lini tengah timnya. Dan semoga saja, perwakilan United yang diutus Fergie mampu membujuk Moura beserta keluarganya untuk hijrah ke Inggris.
Author: Ach. Anshori
Ach. Anshori is a founder and author of Uniteds19. I also a student, blogger, dreamer, planner, and United's loyal supporter from Indonesia. Read More →
Related Posts:
Manchester United
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar: