Manchester United

Sabtu, 02 Juni 2012

Daya Magis Jersey Nomor Tujuh: Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro, demikian nama pemuda kelahiran Funchal, 5 Februari 1985 ini. Mungkin, sosoknya kini telah bermetamorfosa menjadi salah satu pemain terbaik di dunia. Ronaldo mungkin pula seorang pemain serba bisa, ia kerap dijadikan sebagai pemain sayap yang bisa didorong ke depan lengkap dengan akselerasi yang hebat, kaki yang lincah, tendangan dan sundulan yang akurat serta tajam.
Saat baru bergabung dengan raksasa Inggris, Manchester United, kala itu, Cristiano Ronaldo menginginkan nomor punggung 28, sama seperti yang ia kenakan sewaktu di Sporting Lisbon.
Ketika aku bergabung, manajer menanyakan nomor punggung mana yang aku inginkan. Aku bilang 28. Tapi Ferguson bilang tidak. ‘Kamu akan mengenakan nomor punggung 7’. Nomor punggung itu adalah legenda dan menjadi penambah motivasi.”
Ya! Terbukti, intuisi Fergie dalam memberinya nomor punggung tujuh sangatlah tepat. Tak sembarang orang bisa mengemban nomor punggung keramat. Dengan segala bakat, ia menghadirkan segala nikmat bagi penggemar bahkan pengamat.
Ronaldo muda memulai debutnya bagi Setan Merah sebagai pemain pengganti kala berhadapan dengan Bolton Wanderers. Sosoknya yang kurus keriting kala itu, langsung dianggap sebagai idola baru. Gerakan lincah bak penari membuatnya kian digemari. Para penggemar kala itu pasti tahu bahwa ia adalah ‘the next magnificent’ 7 era baru.
Kepopulerannya semakin melejit kala ia meraih segalanya bersama tim yang ia bela. Bersama United, tak kurang 9 trofi berhasil ia persembahkan bagi klub kebanggaan. Meski sukses menjadi pemain termahal dunia setelah pindah ke Real Madrid, jasanya selama membela United tentu akan selalu dikenang. Bahkan, hingga kini, namanya masih dielu-elukan oleh Red Army yang masih cinta padanya. CR7, kau tak kan tergantikan!

Bagaimana Pendapatmu.?
Do you Like this story..?

Get Free Email Updates Daily!

Follow us!

SHARE THIS POST   

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati

Author: Ach. Anshori
Ach. Anshori is a founder and author of Uniteds19. I also a student, blogger, dreamer, planner, and United's loyal supporter from Indonesia. Read More →

0 komentar: