Senin, 03 September 2012
Shinji Kagawa Catat Rekor Baru Di Manchester United
Shinji Kagawa tak menunjukkan masalah berarti dalam beradaptasi dengan lingkungan yang baru di Manchester United. Bahkan ia sudah mencuri perhatian tersendiri di internal tim.
Dalam sesi tes fisik saat latihan, Kagawa mencatat rekor baru, yang sebelumnya dicatat David Beckham pada 2003. Tes tersebut diberi nama 'bleep test'.
Bleep test meminta pemain berlari pada jarak yang ditentukan sebelum alokasi waktu yang ada terus dikurangi, yang membuat pemain harus meningkatkan kecepatannya.
Kagawa ternyata mengatasi tes tersebut dengan mudah dan membuatnya berada di posisi puncak dalam daftar ranking pemain di tes tersebut.
Namun tes untuk Kagawa belum tuntas. Ia masih harus menjalani program latihan untuk meningkatkan kekuatannya dan membantu adaptasinya pada kompetisi Liga Primer Inggris yang terkenal keras dan membutuhkan tenaga.
Author: Ach. Anshori
Ach. Anshori is a founder and author of Uniteds19. I also a student, blogger, dreamer, planner, and United's loyal supporter from Indonesia. Read More →
Related Posts:
Manchester United Sepak Bola
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar: