Manchester United

Rabu, 07 November 2012

Lionel Messi: Ronaldo Idola Saya

Pemain yang paling membuat Messi terkesan adalah Ronaldo.
Striker mungil andalan Barcelona, Lionel Messi, mengakui dirinya mengidolakan sosok Ronaldo.

Ronaldo yang dimaksud pemain Argentina itu bukanlah Cristiano Ronaldo sang megabintang Real Madrid, melainkan penyerang legendaris Brasil, Ronaldo Luis Nazario de Lima.

Messi senang menyaksikan permainan hebat para legenda, tapi yang paling membuatnya terkesan adalah kelihaian eks bintang Selecao yang pernah membela Barca dan Madrid semasa bermain itu.

“Ronaldo adalah pahlawan saya,” tukas figur yang baru saja menjadi ayah itu, seperti diberitakan Football Espana.

“Saya suka melihat pemain-pemain seperti [Zinedine] Zidane, Ronaldinho, dan Rivaldo, tapi Ronaldo adalah striker terbaik yang pernah saya lihat.”

“Saya belum pernah menyaksikan pemain lainnya menendang bola seperti dirinya,” tandas La Pulga.

Beberapa waktu lalu, Ronaldo, peraih tiga kali Pemain Terbaik Dunia FIFA, mengapungkan sanjungan bagi Messi dan menyebutnya pantas merengkuh titel Ballon d’Or tahun ini.
Do you Like this story..?

Get Free Email Updates Daily!

Follow us!

SHARE THIS POST   

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati

Author: Ach. Anshori
Ach. Anshori is a founder and author of Uniteds19. I also a student, blogger, dreamer, planner, and United's loyal supporter from Indonesia. Read More →

0 komentar: